Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) terus menarik perhatian para pemain dengan hadirnya perubahan meta di setiap musim. Pada season 33, Moonton memperkenalkan beberapa penyesuaian terkait hero, mulai dari buff, nerf, hingga rework. Hal ini membuat sebagian hero menjadi lebih unggul dibanding hero lainnya, terima untuk push rank. Bagi pemain yang ingin naik ranknya secara cepat, memilih hero yang tepat sangat krusial. Yuk kita bahas lima hero terbaik untuk push rank di season 33, berdasarkan kekuatan meta terbaru dan fleksibilitas mereka dalam pertandingan.
1. Moskov (Marksman)
Moskov menjadi menjadi salah satu marksman terkuat musim ini berkat peningkatan attack speed dan penetrasi yang signifikan. Selain memiliki mobilitas tinggi, skill 2 moskov bisa men-stun musuh jika ditembakkan dengan tepat ke arah tembok, membuatnya sangat berbahaya di late game. Dengan positioning yang baik, Moskov dapat dengan mudah meng-carry tim dan menutup pertandingan.
Tips bermain Moskov:
Fokuslah farming di early game dan dapatkan item attack speed penting Moskov seperti Corrosion Scythe, Golden Staff, dan Demon Hunter Sword untuk mendominasi di mid game hingga late game.
2. Arlott (Fighter)
Arlott adalah pilihan ideal bagi pemain fighter karena memiliki kombinasi damage dan crowd control yang seimbang. Skill 2 yang memungkinkan Arlott untuk melakukan dash ke arah musuh berkali-kali, terutama jika musuh terkena efek crowd control sebelumnya. Dengan build semi tank, Arlott bisa bertahan lama di garis depan sekaligus memberikan damage besar kepada musuh.
Tips bermain Arlott:
Pastikan untuk memanfaatkan skill 1 dan ultimate untuk menginisiasi tim fight dan menciptakan peluang bagi rekan tim.
3. Ling (Assasin)
Ling adalah salah satu hero Assasin di Mobile Legends yang terkenal karena mobilitas ekstrem dan kemampuannya untuk bergerak di atas tembok. Ling dapat dengan cepat menginisiasi pertarungan atau melarikan diri dengan mudah karena kombinasi ultimate dengan skill 2, menjadikannya ancaman besar bagi hero Marksman dan Mage. Kecepatan dan burst damage menjadikannya pilihan favorit bagi pemain yang menyukai gaya bermain agresif.
Tips bermain Ling:
Di early game fokuslah untuk farming di jungle dan ambil buff biru agar Lightness Points tidak cepat habis. Di mid game manfaat mobilitasnya untuk roaming dan melakukan gank terhadap hero lawan. Dan saat late game carilah momen untuk langsung membunuh hero core musuh (Marksman atau Mage) di back line dan gunakan ultimate untuk kabur jika situasi memburuk.
4. Aurora (Mage)
Aurora adalah hero Mage di Mobile Legends yang memiliki spesialisasi burst damage dan crowd control. Kemampuannya berpusat pada membekukan lawan dan memberikan damage area besar, menjadikannya sangat efektif dalam team fight dan counter terhadap hero-hero yang memiliki mobilitas tinggi. Aurora dikenal karena pasifnya yang bisa membeku saat darah menipis dan itu sangat merepotkan musuh yang akan membunuh Aurora karena sangat membeli waktu. Menjadikannya salah satu hero Mage dengan kemampuan crowd control terbaik.
Tips bermain Aurora:
Manfaatkan skill 2 dan ultimate untuk membantu rekan setim dalam melakukan gank dan team fight. Selalu posisikan diri di belakang tank atau fighter.
5. Gatotkaca (Tank)
Gatotkaca adalah hero Tank di Mobile Legends yang memiliki durabilitas tinggi dan kemampuan crowd control yang sangat baik. Terinspirasi dari tokoh pewayangan Indonesia, Gatotkaca dijuluki sebagai “The Iron Bone and Steel Muscle” karena kekuatannya yang luar biasa. Dengan skill-skill yang membuatnya mampu menyerap damage dan mengganggu formasi lawan dengan ultimatenya, Gatotkaca cocok sebagai inisiator dalam team fight.
Tips bermain Gatotkaca:
Manfaatkan skill 2 untuk men-taunt musuh dan melindungi rekan satu tim. Mulailah inisiasi dalam team fight dengan ultimate dan paksa lawan menyerangmu dengan taunt skill 2 agar Markman atau Mage bisa lebih mudah untuk memberikan damage kepada lawan.
Pemilihan hero yang tepat adalah salah satu faktor penting dalam mencapai kemenangan di Mobile Legends season 33, terutama untuk push rank. Lima hero yang direkomendasikan di atas yaitu ada Moskov, Arlott, Ling, Aurora, dan Gatotkaca memiliki potensi besar dalam meta saat ini, baik untuk solo rank maupun bermain 5 (party).
Selain memilih hero yang kuat, pastikan juga untuk terus berlatih dan memahami peran masing-masing dalam permainan. Dengan kombinasi antara strategi yang baik dan pemilihan hero yang tepat, push rank hingga Mythic Immortal bukanlah hal yang mustahil. Semoga rekomendasi ini dapat membantu Anda untuk mencapai rank tertinggi di musim ini.
Biodata Penulis:
Fauzi Landung Saputra, lahir di Sukoharjo tanggal 21 Februari 2006, saat ini aktif sebagai mahasiswa di Universitas Sebelas Maret Surakarta, Jurusan D3 Manajemen Bisnis.