Mana nih suara pejuang Perguruan Tinggi Negeri (PTN)? Seperti yang teman-teman ketahui, salah satu jalur untuk masuk ke PTN adalah dengan melalui ujian tes UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) yang mulai dari akhir tahun 2022 diganti namanya menjadi SNBT (Seleksi Nasional Berbasis Tes).
Dengan diubahnya nama-nama jalur masuk PTN ini, materi tes pun juga ikut berubah menjadi hanya tes potensi skolastik, yang dipecah menjadi 7 subtes, yaitu kemampuan penalaran umum, kemampuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum, kemampuan memahami bacaan dan menulis, penalaran matematika, literasi Bahasa Indonesia, dan literasi Bahasa Inggris. Wah, banyak juga ya ternyata.
Tips Lolos SNBT Tanpa Bimbel
Bagi teman-teman yang sekarang sudah ingin mempersiapkan diri untuk tes SNBT tahun 2024, atau yang masih bingung mau mulai belajar dari mana dan sumber belajarnya, namun tidak dapat mengikuti bimbingan belajar online maupun offline. Kalian berada di tempat yang tepat karena di sini aku akan memberi tips selengkapnya tentang cara lolos tes SNBT tanpa bimbel menurut pengalaman aku.
1. Motivasi yang Kuat
Yang pertama, motivasi yang kuat. Jujur, tanpa adanya motivasi kita bakalan sering tuh bermalas-malasan, entah menunda-nunda belajar, atau bahkan sampai lupa waktu. Sehingga dengan adanya motivasi ini, teman-teman jadi punya alasan dan jadi punya dorongan untuk terus konsisten belajar.
Kamu bisa jadikan hal apa saja, dan sekecil apapun itu, untuk jadi motivasi kamu. Mungkin beberapa contohnya adalah kamu ingin masuk UI karena naksir dengan si jakun (jaket kuning), atau karena ingin membanggakan orang tua, bisa juga mengikuti minat dan bakat, atau bahkan hanya karena gedung fakultas yang instagramable. Apapun itu, jika kalian punya motivasi dan keinginan yang memang berasal dari diri kalian sendiri, maka kalian sudah berada di jalan yang tepat menuju PTN.
2. Catat Batas Materi Prioritas
Materi prioritas ini maksudnya adalah materi yang sering muncul dalam tes SNBT. Langkah ini sangat penting agar teman-teman tahu materi apa yang akan dipelajari dan batas materi mana saja yang dapat teman-teman prioritaskan.
Langkah ini akan membantu kalian untuk membuat target dan jadwal belajar, jadi ga perlu banyak ngabisin waktu, deh.
3. Kejar Sumber Belajar
Mengejar sumber belajar yang banyak macam dan jenisnya merupakan salah satu hal yang membuat kita lelah dan mudah bosan. Apalagi jika kita belum terlalu paham tentang suatu materi, jadinya stuck di satu materi itu terus menerus, deh.
Tapi tenang, berikut ada beberapa rekomendasi sumber belajar gratis dan platform-nya yang bisa membantu teman-teman untuk memahami konsep dasar suatu materi.
- Privat Al-Faiz (YouTube, Twitter, dan Instagram);
- Fauzan Al-Rasyid (Twitter dan Instagram);
- Big Course (YouTube);
- M4th Lab (YouTube);
- Pak Franzz (YouTube);
- Le GuruLes (YouTube);
- Wangsit Om Jero (YouTube);
- Edcent Id (YouTube);
- Alternatifa Project (YouTube);
- Pembahasan materi dan soal di Twitter.
4. Ikuti Try-Out dan Catat Progres
Ternyata try out SNBT gratis ada banyak, loh! Kalian bisa mengikuti akun Instagram atau Twitter di bawah ini agar teman-teman tidak ketinggalan infonya.
- Ruangguru
- Sainsin_
- buwhanedu
- Pahamify
- Bmbairlangga
- Pateron_id
- Utbk.masukkampus
Mengikuti try out ini penting juga lho teman-teman, karena dalam mengerjakan tes akan dibatasi hanya dengan beberapa menit, sehingga jika kalian sering mengikuti try out maka kalian akan menjadi terbiasa dan mengetahui cara membagi waktu yang efektif.
Lebih baik lagi jika kalian mencatat progres nilai lalu mempelajari pembahasan try out tersebut, apalagi dengan soal SNBT yang modelnya berbeda-beda, jadi aku sangat menganjurkan kalian untuk belajar dari berbagai macam jenis soal dan berbagai macam sumber materi.
5. Istirahat yang Cukup dan Kuatkan Jalur Langit
Langkah terakhir dalam tips ini adalah istirahat yang cukup dan menguatkan jalur langit dengan cara mendekatkan diri kepada-Nya. Banyaknya saingan untuk masuk ke sebuah PTN memiliki arti bahwa sainganmu juga sedang belajar dan bekerja keras sama sepertimu. Sehingga yang bisa kita lakukan hanyalah belajar dan menguatkan jalur langit. Arti dari menguatkan jalur langit di sini adalah tentang bagaimana kita beribadah, berdoa, dan memasrahkan segala hal kepada Tuhan.
Dan juga, perlu teman-teman ingat bahwa belajar terus-menerus hingga lupa waktu istirahat merupakan kebiasaan yang tidak baik, entah itu untuk kesehatan fisik ataupun mental kita. Jadi jangan sampai lupa untuk mengapresiasi diri dan mengajak diri sendiri beristirahat, ya.
Nah, itulah tadi beberapa tips dari pengalamanku yang bisa kalian jadikan referensi dalam mempersiapkan SNBT tahun 2024. Tambahan dariku, apa pun itu hasilnya nanti entah di antara keberhasilan atau kegagalan, ketahuilah bahwa kamu sudah berjuang dan melakukan yang terbaik. Selamat berjuang ya!
Biodata Penulis:
Aprilia Restu Dewi lahir pada tanggal 14 April 2004.