Puisi: Dari Jakarta (Karya Ook Nugroho)

Puisi | Dari Jakarta | Karya | Ook Nugroho |
Dari Jakarta


Kau minta aku bersabar
Seperti kau sendiri masih bertahan
Dalam goncangan seribu bis kota
Neraka dari halte ke halte

Kau bujuk aku tertawa
Melewati tahun-tahun celaka
Ribuan peperangan dan sejumlah kematian
Orang-orang tersayang

Kau paksa aku tegak
Menantang Monasmu yang hambar
Melepas pandang ke luas cakrawala
Melangkahi gedung-gedung itu

Kau ajar aku berkenalan
Dengan kebimbangan, bahkan maut sekalipun
Membukakan waktunya perlahan-lahan
Berbagi salam dalam sajak


Ook Nugroho
Puisi: Dari Jakarta
Karya: Ook Nugroho

Biodata Ook Nugroho:
  • Ook Nugroho lahir pada tanggal 7 April 1960 di Jakarta, Indonesia.

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.