Puisi: Bola yang Dilambungkan (Karya Lazuardi Adi Sage)
Puisi | Bola yang Dilambungkan | Karya | Lazuardi Adi Sage |
Bola yang Dilambungkan
Bola yang dilambungkan jadi pertaruhan kemenanganBagai sumber perjudian di kepal tangan-MuBagai pengejaran di sela angan yang kita buat,tapi aku lelah bermain di kebun-Mutanpa bola api untuk kesebelasan masing kita
Lebih baik siapkan saja arena dan jaring buat golpertama, sebab bola yang dilambungkan membuatkita bersintuh
Di lapangan: angka demi angkademi angka angkakita sama-sama kalah buat mengalah
1976
Sumber: Bola yang Dilambungkan (1980)
Puisi: Bola yang Dilambungkan Karya: Lazuardi Adi Sage
Biodata Lazuardi Adi Sage:
- Lazuardi Adi Sage (biasa dipanggil Laz) lahir pada tanggal 28 November 1957 di Medan, Sumatera Utara.
- Lazuardi Adi Sage meninggal dunia pada tanggal 19 Oktober 2007.