Puisi: Orang Bercermin (Karya Afrizal Malna)

Puisi | Orang Bercermin | Karya | Afrizal Malna |
Orang Bercermin


Telah sampai waktu
musim terhenti pada daun jatuh
Aku berlaut rupa berCermin Cermin

sedalam daging narsisus
wajah terkubur - kaca membilang bilang rupa:
Aku berlaut dalam Cermin-mu!

berpantul pantulan rupa bertajam cahya

tapi rupa tak berkata: lihat!
dalam beling. kaca menyayat-nyayat diri
bahwa Cermin telah pecah di dalam
sebelum kutahu Rupa-mu

aku menyesat
berkutuk bilang rupa!
dirilah hanyut sesesat usia tak bersapa
berbeling beling menyayat rupa-mu —

Aku bercermin. dalam waktu bukan rekaan.


1982

Sumber: Horison (Agustus, 1983)

Puisi Afrizal Malna
Puisi: Orang Bercermin
Karya: Afrizal Malna

Biodata Afrizal Malna:
  • Afrizal Malna lahir pada tanggal 7 Juni 1957 di Jakarta.
© Sepenuhnya. All rights reserved.