Puisi: Mawar dan Nenek Tua (Karya D. Zawawi Imron)

Puisi: Mawar dan Nenek Tua Karya: D. Zawawi Imron

Mawar dan Nenek Tua



nenek tua, nenek renta
ia punya jannbangan
dan mawar yang gemetar

ia tanam mawar itu
buat anaknya yang mengembara
sejak kecil mula
hanyalah anak satu-satunya
tempat menyerahkan hari tua
lemah dan nyawa
sampai kini ditunggunya
tak kunjung datang
lagi ditunggunya
tapi tak kunjung pulang

ketika seorang malaikat
menghampirinya
untuk menyerahkannya kepada bumi
masih disiramnya mawar itu
dengan airmatanya


1967

Sumber: Jalan Hati Jalan Samudra (2010)

Puisi D. Zawawi Imron
Puisi: Mawar dan Nenek Tua
Karya: D. Zawawi Imron

Biodata D. Zawawi Imron:
  • D. Zawawi Imron (biasa disapa Cak Imron) adalah salah satu penyair ternama di Indonesia, ia lahir di desa Batang-Batang, Kabupaten Sumenep, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Ia sendiri tidak mengetahui dengan pasti tanggal kelahirannya.
© Sepenuhnya. All rights reserved.