Puisi: Dongeng (Karya Husni Djamaluddin)

Puisi: Dongeng Karya: Husni Djamaluddin

Dongeng Satu



seorang ratu
dari sebuah kerajaan
melahirkan seekor anjing jantan

karena malu
raja menyuruh
buang putranya yang anjing itu
jauh
ke dalam hutan

di dalam hutan
kemudian
sang anjing jadi pangeran
dari segala anjing hutan

atas nama kerajaan
pohon-pohon ditebangi
hutan-hutan digunduli

atas nama kelaparan
pangeran memimpin pemberontakan
anjing-anjing hutan

ribuan anjing hutan
menyerbu ibu kota
membunuh raja
dan segala penghuni istana
kecuali ratu
lantaran pangeran
tidak malu
mencium dan memanggilnya: ibu!



Makassar, Agustus 1976

Sumber: Bulan Luka Parah (1986)

Husni Djamaluddin
Puisi: Dongeng
Karya: Husni Djamaluddin

Biodata Husni Djamaluddin:
  • Husni Djamaluddin lahir pada tanggal 10 November 1934 di Tinambung, Mandar, Sulawesi Selatan.
  • Husni Djamaluddin meninggal dunia pada tanggal 24 Oktober 2004.

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Pertemuandengan hati sabarkutemu luas lautdengan rasa gemetarjiwamu yang lembutkuserahkan Kataberakibat gandadalam sunyi-senyapmemanggil tibakauserahkan Jiwaberakibat cintadalam ha…
  • Catatan Si bocah berjongkok dan menangis memandang buih lautan: akukah kau cari? Suara-suara samodra menggoda manja. Si bocah menangis sema…
  • Tanganseharusnya tangan bukan hanya tangan tapi tangan yangmemang tangan tak cuma tangan tapi tangan yang tanganpasti tangan tepat tangan yang dapat lambai yang sampai salamseharus…
  • Detakpagi berdetak mengejar malamnyaarloji berdetak mengejar waktunyapohon berdetak mengejar buahnyasungai berdetak mengejar lautnyasiapa berdetak mengejar matinyaYogya, 1976Analis…
  • Telaga Warnadi balik paduan warna yang dimainkan sanubariterpanggil sukmaku untuk berenangdi air telagatempat orang-orang zaman wayang mencuci mukasementara tembang-tembang nenek m…
  • Rumah Kulihat dari cahya bulan di perkarangan Serambiku kelam dan berudara sepi Tidak ada suara, dada pula bayangan Kecuali sahabatku, semuanya pergi Terkadang terasa pe…
© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.