Barang-barang yang dapat disimpan dalam chest freezer di antaranya yaitu obat-obatan, es, daging, es krim, asi, dan lain-lain. Namun, kebanyakan masyarakat menggunakan chest freezer ini untuk menyimpan daging agar tetap terjaga kualitasnya dengan baik.
Kelebihan Chest Freezer daripada Upright Freezer
Walaupun memiliki fungsi yang sama, chest freezer memiliki kelebihan dibandingkan dengan upright freezer. Berikut ini beberapa faktor kelebihan dari chest freezer:
1. Harga Lebih Murah
Harga chest freezer lebih murah daripada upright freezer. Chest freezer memiliki harga berkisar antara 3-9 juta rupiah sedangkan upright freezer sudah berharga puluhan juta. Hal ini dapat menghemat biaya modal untuk usaha kamu.
2. Ruang Simpan
Ruang penyimpanan chest freezer lebih besar dibandingkan dengan upright freezer untuk ukuran fisik yang sama. Jadi, chest freezer dapat memuat lebih banyak barang sehingga hal ini dapat menguntungkan usaha kamu.
3. Penggunaan Listrik
Penggunaan listrik yang hemat lebih diutamakan untuk menjalankan usaha. Nah, chest freezer ini memiliki biaya penggunaan listrik lebih murah daripada upright freezer.
Hal ini disebabkan chest freezer lebih baik dalam menstabilkan suhu daripada upright freezer. Mengapa seperti itu? Karena udara dingin (lebih berat dari udara panas) sulit keluar dari chest freezer yang memiliki kedudukan penutupnya di bagian atas.
Nah, itulah 3 kelebihan chest freezer bila dibandingkan dengan upright freezer. Tiga kelebihan tersebut yang menjadi alasan lebih memilih chest freezer untuk keperluan pribadi ataupun untuk keperluan usaha.
Namun, jika kamu melihat harga dan uang bukanlah isu yang harus diperhatikan dan kamu lebih suka yang teratur dan terorganisasi maka upright freezer dapat menjadi pilihan, karena kamu dapat menyimpan barang sesuai dengan tempatnya.