Puisi: Nurani Nusantara (Karya Aspar Paturusi)

Puisi: Nurani Nusantara Karya: Aspar Paturusi
Nurani Nusantara

bangkitlah nurani
dari kedalaman hati
jangan biarkan diri tenggelam
di dasar palung kegelapan

ayo bangkit sekarang
singkap sejarah panjang
negeri perjuangan
mengibaskan penjajahan
tak terhitung pengorbanan
anak bangsa ikhlaskan

wahai nurani bergegaslah
giringlah kebenaran
antarlah kejujuran
bekuklah kesadaran
ikutkan kehormatan
serta jiwa persatuan
bariskan di halaman
nusantara kebangsaan

ayo jiwa-jiwa damai
lihatlah wajah negeri
jangan biarkan murung
menyelimuti langit nusantara

bila ada penghianat bangsa
jangan ragu, 'gebuk' segera.
jaga suara-suara merdeka
tetap berkumandang di angkasa

Jakarta, 20 Mei 2017

Aspar Paturusi
Puisi: Nurani Nusantara
Karya: Aspar Paturusi

Biodata Aspar Paturusi:
  • Nama asli Aspar Paturusi adalah Andi Sopyan Paturusi.
  • Aspar Paturusi lahir pada tanggal 10 April 1943 di Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Masa Lalu bisakah kuhimpun kembali ceceran kepingan waktu di halaman kehidupan bisakah kuraih lagi gumpalan angan jauh sudah terbang bisakah terbuka halaman lama ter…
  • Banjir Dukabanjir ibukotatak jera-jeratak peduli nasib wargatak peduli miskin atau kayabanjir karena amarah alam?karena ulah manusia sendiri?banjir menuju rumahmumenemani banjir du…
  • Takdir selamat pagi, mama selamat pagi, papa lihat aku bisa berlari kukitari taman berkali sang mama khawatir putera jatuh dekat batu kakinya bakal terkilir pa, gendon…
  • Sandal Jepitsandal jepit yang dinjak dan diseretsepopuler koruptor yang tertangkapmemenuhi halaman depan koranmengisi berita utama televisinurani dan hukum bertarung di diri hakimr…
  • Nurani Nusantarabangkitlah nuranidari kedalaman hatijangan biarkan diri tenggelamdi dasar palung kegelapanayo bangkit sekarangsingkap sejarah panjangnegeri perjuanganmengibaskan pe…
  • Selamat Jalan Sahabatbuat kau sahabat,         akulah yang mengirimkan doakuyakin,          kau tenteram di sanasemoga kita bakal …
© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.