Surat Cinta
Kutulis surat cinta ini untukmu
Ketika lonceng malam bertalu-talu
Memanggil naluriku bernama rindu
Membias tapak-tapak waktu berlalu
Lukisan indah menawarkan nyanyian merdu
Kugoreskan rinduku padamu bertanda tinta biru
Ketika bulan bersandar di pucuk cemara
Menatap bayangan wajah dan gaunmu
Dalam pesona bait-bait puisi cintaku
Diksi dan narasi gubahan sonetaku
Kurekam cintaku padamu semata wayang
Mengalun di ujung pandang
Berayun di kalung kenang
Melintasi kelanaku yang panjang
Menatap wajahmu seorang
Kukirim surat cintaku tanpa bimbang
Terimalah untukmu seorang
Kekasih yang tak jemu kupandang
Mengusung damba seluruh rasa
Kembara sunyi seluas cakrawala.