Teluk Bone
pangkal malam
langit menutup keras matanya
badai gila menghantu
pintu gerbang neraka
dan angin melibatkan
laut kapal dan hatiku
dan dalam gelap, gelap, gelap
dunia makin jauh, jauh
dan dalam gelap, gelap, gelap
rasa lebih dekat pada maut
katakan oh maut
apakah kau seperti malaikat?
atau betina galak?
katakan!
dengan lesu
para penumpang berteriak:
pantai