Puisi: Fragmen Riwayat Dua Anak Raja (Karya Zakaria M. Passe)

Puisi: Fragmen Riwayat Dua Anak Raja Karya: Zakaria M. Passe
Fragmen Riwayat Dua Anak Raja


Mentari mendekap mulut senja
dua anak raja di pusat bumi
seorang jaka seorang putri
mempertaruhkan mahkotanya
dalam mimpi.

Di kala itu bulan menjadi lemah
bagai malam gelap
dan kutilang pun terbang, paruhnya patah
ketika laut ditelan pasir
lampias rindu berdosa.

Jumhur,
jumhur,
alam merah padam
murka pun sia-sia.


Sumber: Horison (Januari, 1977)


Puisi Zakaria M. Passe
Puisi: Fragmen Riwayat Dua Anak Raja
Karya: Zakaria M. Passe

Biodata Zakaria M. Passe:
  • Zakaria M. Passe lahir pada tanggal 1 Juni 1942 di Langsa, Aceh Timur.
  • Zakaria M. Passe meninggal dunia pada tanggal 8 November 1998 (pada usia 56 tahun) di Jakarta.

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.