Puisi: Sri Gunting (Karya Piek Ardijanto Soeprijadi)

Puisi: Sri Gunting Karya: Piek Ardijanto Soeprijadi
Sri Gunting


hitam mulus hitam manis
di pagi cerah di senja gerimis
srigunting gembira
mencari serangga

bila berlompatan di reranting
ekor bergerak serupa gunting
ah betapa liar
hinggap di pagar cuma sebentar

di pagar desa arah utara
ketuklah pintu senja
biar terbuka malam
sekelam bulumu hitam

Sumber: Horison (November, 1971)

Puisi: Sri Gunting
Puisi: Sri Gunting
Karya: Piek Ardijanto Soeprijadi

Biodata Piek Ardijanto Soeprijadi:
  • Piek Ardijanto Soeprijadi (EyD Piek Ardiyanto Supriyadi) lahir pada tanggal 12 Agustus 1929 di Magetan, Jawa Timur.
  • Piek Ardijanto Soeprijadi meninggal dunia pada tanggal 22 Mei 2001 (pada umur 71 tahun) di Tegal, Jawa Tengah.
  • Piek Ardijanto Soeprijadi adalah salah satu sastrawan angkatan 1966.

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • BimbangSabar! Sabar! Sabar!Inilah seruan yang acap kudengar:Heran daku benar-benar,Adakah ‘ku belum cukup bersabar?    Sadar! Sadar! Sadar!    Inilah seruan yan…
  • Dua Burung Dua burung merpati Lewat muka jendela Menggarisi biru langit Menggarisi sepi Dua burung gereja Bercumbu di muka jendela Terbang mencicip ke pohon ce…
  • Menggapai MimpiKini senja telah bergantiGelap malam datang menyelimutiMemenuhi tiap inci relung hatiMenangis teriris meratapi diriBersembunyi hingga berdiam diriMemeluk asa silih b…
  • Ketika Kau Tak Ada Pour Donne ketika kau tak ada, masih tajam seru jam dinding itu, jendela tetap seperti matamu nafas langit pun dalam dan biru, hanya aku yang menje…
  • Fragmen Tasbih Hujan Seuntai ayat terus diulang menelusuri butir-butir tasbih di rimbun hati ia bersarang hasratkan jiwa salih. Hujan menghantar doa malam membasuh segal…
  • IbuDi rambut angin sunyi itu berbaringDi sebuah hutan yang jauh. Di rambut malamSunyi itu sembunyi, dari matahariLalu menjadi seorang ibu bagi musim semiPohon-pohon tenang kembali,…
© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.