Puisi: Orang-Orang di Simpang Jalan (Karya Soekoso DM)

Puisi: Orang-Orang di Simpang Jalan Karya: Soekoso DM
Orang-Orang di Simpang Jalan


Orang-orang yang terhenti di simpang jalan
adakah juga mereka yang ngigau
tak jaga tak tidur, terpaku berselimut tanda-tanya
ataukah juga, mereka yang mimpi
tentang taman-taman dengan tujuh bidadari
sedang mandi di telaga airmata

Orang-orang yang termangu di simpang zaman
adakah mereka yang tak kalah tak menang
melawan hari-hari panas dan malam-malam culas

Tidakkah mereka justru kau dan aku
bingung dalam arus hukum yang kian keruh
kian kabur mana putih mana hitam
linglung saat darah keadilan perlahan rapuh
dihisap drakula berjubah kelembutan cahya bulan

(Dalam cuaca bertuba dan jiwa massa yang haus
siapakah masih bisa bertahan di jalan lurus?)

Potrowijayan, 2007

Puisi: Orang-Orang di Simpang Jalan
Puisi: Orang-Orang di Simpang Jalan
Karya: Soekoso DM

Biodata Soekoso DM:
  • Soekoso DM, lahir di Purworejo, 17 Juli 1949.

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.