Stasiun Gambir, Sore
warna sepi merona di antara rel memandang jauh ke lalu lalang orang dan suara melolong ke tengah sepi di antara peluit panjang menidurkan seorang bocah di peron empat.
sesekali gerimis memanggil lelaki. barangkali ada mimpi terhapus dari balik jendela kereta. ya, sore ini perlahan turun menangkap kisah di antara rel dan peluit panjang.
dan warna rindu menghitung gerimis dari baris-baris yang gugur di balik kisah. di sini, sesekali peluit panjang menceritakan kembali tentang rel yang diam dan dingin. di peron empat tidak ada lagi tangis seorang bocah:
warna sepi merona di antara kisah peluit panjang dan kantuk panjang rel dingin.
Jakarta, November 2000
Puisi: Stasiun Gambir, Sore
Karya: Sutan Iwan Soekri Munaf
Biodata Sutan Iwan Soekri Munaf:
- Nama Sebenarnya adalah Drs. Sutan Roedy Irawan Syafrullah.
- Sutan Iwan Soekri Munaf adalah nama pena.
- Sutan Iwan Soekri Munaf lahir di Medan pada tanggal 4 Desember 1957.
- Sutan Iwan Soekri Munaf meninggal dunia di Rumah Sakit Galaxy, Bekasi, Jawa Barat pada hari Selasa tanggal 24 April 2018.