Puisi: Kehilangan Cermin (Karya Dianing Widya Yudhistira)

Puisi: Kehilangan Cermin Karya: Dianing Widya Yudhistira
Kehilangan Cermin

Pernahkah kau bertanya
pada burung
tentang kepergian Habil dan
waktu yang
mengurung Qabil
saat matahari melata dan
sayapnya patah.

Kau seperti sejarah yang bersolek
kehilangan cermin
tak tahu jalan pulang
meski lonceng bergema — panggilan
bersahutan.

Sepasang burung bertengkar
di ranting
darahnya merajut doa
kita menggali kubur,
menanam beling di jalan pulang.

Kita makin jauh

Puisi: Kehilangan Cermin
Puisi: Kehilangan Cermin
Karya: Dianing Widya Yudhistira

Catatan:
  • Dianing Widya Yudhistira adalah seorang sastrawati Indonesia.
  • Dianing Widya Yudhistira lahir di Batang, Jawa Tengah, pada tanggal 6 April 1974.
© Sepenuhnya. All rights reserved.