Puisi: Kepada Warga Dunia (Karya Umbu Landu Paranggi)

Puisi: Kepada Warga Dunia Karya: Umbu Landu Paranggi
Kepada Warga Dunia

kami bangsa indonesia dari sabang sampai merauke
bahwa putih hati kami
bahwa keras dan tegas hati kami
selalu kami tunjukkan selalu kami buktikan

kepada warga belanda putih bersih hati kami
kepada seluruh warga dunia putih bersih hati kami

irian barat benar-benar milik indonesia seluruh dunia akui
dan kami ajak belanda tempuh jalan runding buat saling mengerti
terus terang dengan dada terbuka akhiri pertikaian dengan damai
damai saudara kami – damai saudara kami
serahkan irian barat daerah tanah air kami bangsa indonesia

pabila belanda mau jujur dan mau berputih hati
kami bangsa indonesia akan lebih jujur dan lebih berputih hati
tapi pabila belanda mau nekad dan mau berani
maka kami bangsa indonesia akan lebih nekad dan lebih berani lagi

Sumba, Agustus 1960


Sumber: “Fadjar Menjingsing”, Majalah Mimbar Indonesia, nomor 40 Tahun XIV, 1 Oktober 1960.
Puisi: Kepada Warga Dunia
Puisi: Kepada Warga Dunia
Karya: Umbu Landu Paranggi


Catatan:
  • Umbu Landu Paranggi lahir di Kananggar, Paberiwai, Sumba Timur, 10 Agustus 1943.
© Sepenuhnya. All rights reserved.