Puisi: Pelabuhan Merak (Karya Slamet Sukirnanto)
Puisi: Pelabuhan Merak
Karya: Slamet Sukirnanto
Pelabuhan Merak
Pelabuhan Merak dalam lekuk landai
Kerangka masa lalu terserak berai
Ketika peluit penghabisan bertolak
Sepi yang mencekammu tiada beranjak.
Kenapa kini senjamu tiada seperti dahulu
Mengorak pikuk jung hendak berlabuh
Kisah musafir nun berabad-abad
Menyandarkan birahi lelaki dari jauh!
Kenapa kini senjamu tiada seperti lagu
Ketipak langkah-langkah yang mantap
Ketika kibar layar pertama pertanda
Berangkat hendak mematah gelombang laut.
Camar menggeser awan di atas selat
Dan pulau alit yang megah membisu cakap
Adakah tujuan berberkah selamat
Bila kabut di luasan memendam gelap?
Merak, 1970
Sumber: Luka Bunga (1991)
Karya: Slamet Sukirnanto
Biodata Slamet Sukirnanto:
- Slamet Sukirnanto lahir pada tanggal 3 Maret 1941 di Solo.
- Slamet Sukirnanto meninggal dunia pada tanggal 23 Agustus 2014 (pada umur 73 tahun).
- Slamet Sukirnanto adalah salah satu Sastrawan Angkatan 66.