Aku Berjalan dalam Keremangan
aku berjalan dalam keremangan. mencoba untuk tersenyum. menukar pikiran pada pijar lampu kendaraan dan taman. berharap engkau menunggu tanpa jenuh. di rumah, menjamah lelah yang terbungkus dalam tubuh. aku berjalan dalam keremangan. menghapus-hapus segala sesal dan sedih dari dalam dada.
2008
Puisi: Aku Berjalan dalam Keremangan
Karya: Alex R. Nainggolan