Puisi: Jauh di Tengah Kota (Karya Alex R. Nainggolan)

Puisi: Jauh di Tengah Kota Karya: Alex R. Nainggolan
Jauh di Tengah Kota

jauh di tengah kota
barisan demonstran asik menyemut
penuh makian
jenuh pada kenyataan
senja telah tempias di bahu mereka
juga para kakilima yang menggelar dagang
di sisi jalan
tak kuselesaikan baris kalimat
di pesan pendek padamu
dan urung kukirim, jika aku bakal pulang malam lagi
tentu kau lelah menunggu

jauh di tengah kota
langit gelap
senja bakal habis
dan gerimis turun
ada yang tak kucatat
sejumlah muslihat
yang tertanam di mata orang-orang

dan aku tertahan
di antara kerumun para demonstran
dalam kibaran bendera mereka

Jakarta, 2008

Alex R. Nainggolan
Puisi: Jauh di Tengah Kota
Karya: Alex R. Nainggolan

Biodata Alex R. Nainggolan:
  • Alex R. Nainggolan lahir pada tanggal 16 Januari 1982 di Jakarta.

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.