Puisi: Halaman Kota (Karya Alex R. Nainggolan)

Puisi: Halaman Kota Karya: Alex R. Nainggolan
Halaman Kota


di halaman kota, engkau terjebak. menyimpan segala sakit.orang-orang bertahan di beranda rumah. hujan urung datang, hanya ada langkah serdadu nyang tergesa. memanggul senjata laras panjang. kota ini jadi lading cemas, kerumun orang. tanda-tanda jalan janggal, tak mau dipenggal.

engkau terisap seperti tabung gas. merambah cemas yang cadas. hanya ada raup tangis atau aroma kematian yang tergantung di setiap menara. mulut-mulut berbicara, percakapan yang tabir. ah, betapa ingin kau bersihkan setiap serak debu atau sampah plastik yang menyisa dari para demonstran.  mengakrabi wajah kota ini, seperti  pertama kali.


Poris Plawad, 2013

Puisi Halaman Kota
Puisi: Halaman Kota
Karya: Alex R. Nainggolan

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.