Puisi: Bukan Hujan Itu (Karya Alex R. Nainggolan)

Puisi: Bukan Hujan Itu Karya: Alex R. Nainggolan
Bukan Hujan Itu

bukan hujan itu yang menggangguku
melainkan engkau
tengah duduk menatap alir air
keteduhan yang sirat
melahirkan embun baru
yang ingin kuteguk perlahan
biar lenyap rasa hausku

sementara kota kerap menggigil
ketika derasnya hujan memanggil
kitapun acap terserpih
menjauh dari keramaian yang menyerpih

andaikan hujan itu terus ada
mungkin aku akan tenggelam
bersama teduhnya tatapmu

tapi hujan berhenti
kegaduhan kota mendadak sunyi
banjir melebar
menggenang di sudut-sudut kota

Jakarta, 5 Februari 2007

Alex R. Nainggolan
Puisi: Bukan Hujan Itu
Karya: Alex R. Nainggolan

Biodata Alex R. Nainggolan:
  • Alex R. Nainggolan lahir pada tanggal 16 Januari 1982 di Jakarta.

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Banjirlampu kota lenyapterowongan tenggelamkamar hotel penuh ungsian orang kayayang lain termenung di atap rumahJakarta lumpuh totalpadahal Tuhan cuma bersin21 Oktober 2010Analisis…
  • Gerimissaat kuinjakkan kaki di jakartahujan masih menyisakan gerimisterasa ada pula gerimis di hatihujan turun di mana-manatapi hujan di jakarta penuh ceritadia akan menggenangi ja…
  • Banjir Dukabanjir ibukotatak jera-jeratak peduli nasib wargatak peduli miskin atau kayabanjir karena amarah alam?karena ulah manusia sendiri?banjir menuju rumahmumenemani banjir du…
  • Banjir dan Anak Kecil(catatan di Belitung)(I)Ketika bendungan tanggul besar pecahadalah air ditampung dari sisa kapalkeruk timahyang sudah bertahun mengairi padi petanikini banjir,…
  • Jam Dua MalamDingin Sampai ke Tulangjam dua malamdingin sampai ke tulangair naikya air naik!jam dua malamorang-orang bangundan berbisik-bisikair naikya air naik!kesibukan mendadaks…
  • Elegi Banjir sebab kau mampatkan sungai dan selokan sebagaimana juga pikiran kami teracuni bertahun-tahun maka kami tanggung limpahan air ini tapi jerit demi jerit…
© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.