Puisi: Malam Mawar (Karya Wayan Jengki Sunarta)
Puisi: Malam Mawar
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Malam Mawar
terasa masih perih
jejak gigimu di bibirku
aku hanyut bagai lumpur
dan tak tahu terdampar
di negeri yang mana
setelah segala cinta
telah jadi puing luka
angin kembali mengantar
wangi tubuhmu
malam yang mawar
terbiasa dengan luka
hingga nyata apa yang ada
dalam pelukan sunyi
beri aku rasa luka
tikamkan perih itu ke jantungku
setelah selesai segala permainan
malam yang mawar
terasa masih perih
jejak gigimu di bibirku.
1996
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Biodata Wayan Jengki Sunarta:
- Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.