Puisi: Jembatan Gantung (Karya F. Rahardi)
Puisi: Jembatan Gantung
Karya: F. Rahardi
Jembatan Gantung
Di atas ciliwung aku terkejut
jadi benar kulitku tidak secoklat
arus di bawah itu
lebih tua
lebih hitam
aku pun bersimpangan dengan
laki-laki dan perempuan
mereka diam
dan aku juga terus berjalan
wah
jadi kalau begitu
kulitku lebih kotor dari
lumpur yang coklat di bawah itu
lebih jahat dari kawat
yang merusak logam
kawat-kawat jembatan ini.
Jakarta, 6/9/1974
Karya: F. Rahardi
Biodata F. Rahardi:
- F. Rahardi (Floribertus Rahardi) lahir pada tanggal 10 Juni 1950 di Ambarawa, Jawa Tengah.