Puisi: Taman Seroja (Karya Wayan Jengki Sunarta)

Puisi: Taman Seroja Karya: Wayan Jengki Sunarta
Taman Seroja


sejauh itu kau tabur
beribu cahaya
yang bagai kunangkunang
menyeret diri selarut malam
saat kami menuju kedamaianmu

jangan lontarkan kata
apa makna kami bersama
selalu membujuk tanya untuk
jawab yang jenuh kami jebak

kami jadi bagian dari malam
sebab kami lahir dari pagi
harum embun
yang memeram melodi sendiri
seperti kau peram sunyimu sendiri

jangan luncurkan jerit
yang seperti siluet burung malam
ke tengah raut demi raut wajah
yang penyap sebelum kami ada

pada paras malam bergerimis
bulan seperti menangis
sebentuk tangan mungil terulur
ke dalam miris udara
ingin raih wajah kami
yang telah kabut

kami bebaskan diri
dari riuh hidup sehari hari
masuk ke celah kelopak seroja

kamilah malam
kamilah kalam
kebebasan kami
seribu seroja
di telaga


1998

Sumber: Impian Usai (2007)

Wayan Jengki Sunarta
Puisi: Taman Seroja
Karya: Wayan Jengki Sunarta

Biodata Wayan Jengki Sunarta:
  • Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.