Puisi: Stasiun Gambir di Hari Akhir (Karya Wayan Jengki Sunarta)
Puisi: Stasiun Gambir di Hari Akhir
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Stasiun Gambir di Hari Akhir
masih ada sisa hari
yang memberi arti
untuk kembali
senja meresap di rel-rel kereta
di pilar-pilar peron
dan roda-roda bus yang bergegas
tapi waktu tak pernah tumpas
masih ada sisa hari
malam yang gemulai berdandan
menunggu tiba birahi
masih ada sisa hari
untuk pergi
tanpa kembali
Jakarta, 14 Juli 2007
Puisi: Stasiun Gambir di Hari Akhir
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Biodata Wayan Jengki Sunarta:
- Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.