Puisi: Rengkah (Karya Alizar Tanjung)
Puisi: Rengkah
Karya: Alizar Tanjung
Rengkah
Rengkah kemilau embun di tapak tilas.
Sang peziarah termangu. Ia pikirkan amuk di ladang petani,
lalu ia ia pergi.
(Cerup dicerup bibir tak bertamu siulnya)
Rengkah ia pikirkan jejak, sekali tak ia pikirkan mendung,
tentang abah di tanah batu. Ia bertanya alamat jalan,
jawaban memantul, sekali ia rengkah.
padang, 27 Maret 2010
Karya: Alizar Tanjung
Biodata Alizar Tanjung:
- Alizar Tanjung lahir pada tanggal 10 April 1987 di Solok.