Puisi: Lelaki Bertubuh Puisi (Karya Wayan Jengki Sunarta)
Puisi: Lelaki Bertubuh Puisi
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Lelaki Bertubuh Puisi
kau menyebut ia
lelaki bertubuh puisi
tapi belum mampu kau resapi
puisi tersedih di dalam sanubari
ia susuri jalanan sepi
cahaya lampu merkuri meredup
tiba ia di muka gapura tertutup
dengan gemetar diketuknya pintu kayu
jauh di ruang jiwamu
ia hanya pasasir
yang hampir kehilangan arah
mungkin ia masih punya impian
ketika semesta menjawab tanyanya
lelaki bertubuh puisi itu
berjalan terhuyung
memanggul salib nasib
bagai anjing jalanan
ia setia dengan langkah letihnya
orang-orang mencibir
dan mengiranya laknat
tapi ia punya mukjizat
segala rahasia kesedihan
telah direngkuhnya
ia ulurkan tangan kurusnya
pada samar cahaya bulan
ia tawarkan bahagia
pada bunga-bunga di belukar
ia bagi wangi
untuk puisi tersedih
di ruang jiwamu
namun kau ragu
selalu gagu
di waktumu
yang membatu
Ubud, Bali, Oktober 2009
Puisi: Lelaki Bertubuh Puisi
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Biodata Wayan Jengki Sunarta:
- Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.