Puisi: Kintamani (Karya Wayan Jengki Sunarta)

Puisi: Kintamani Karya: Wayan Jengki Sunarta
Kintamani


uraikan sanggul kabutmu
o, bukit kayuselem
jadikan beribu perawan
yang menjunjung sesajen
sembahan dewi danu

dalam genggam tangan
mengepul asap dupa
gerimis
api
gerimis
bunga sesari bumi

bapa tua penunggu waktu
muncul dari sanggul kabutmu
bersampan di danau batur
menemukan dara perawan

mengalirlah bunga
mengalirlah bunga

ada di sini: gerimis, api,
bunga, kabut, sunyi

dara perawan
mengulum
senyum bulan


1997

Wayan Jengki Sunarta
Puisi: Kintamani
Karya: Wayan Jengki Sunarta

Biodata Wayan Jengki Sunarta:
  • Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.

Anda mungkin menyukai postingan ini

© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.