Puisi: Kata Telah Patah (Karya Wayan Jengki Sunarta)
Puisi: Kata Telah Patah
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Kata Telah Patah
kata telah patah
pada dingin senja
kau makin jauh
di udara
burung burung
bersiul murung
yang tak pernah kau pahami
mulut embun yang membuka
rahasia bunga
kata telah patah
kau sujud pada tanah
menadah keluh
air mata dan darah
1995
Karya: Wayan Jengki Sunarta
Biodata Wayan Jengki Sunarta:
- Wayan Jengki Sunarta lahir pada tanggal 22 Juni 1975 di Denpasar, Bali, Indonesia.