Pakaian
kukenakan pakaian orang-orang
sebelum aku. menjadi muslim
ke keramaian: bulan yang ramai
surau masjid mengaji
tak pernah sepi dari
menyebut nama-nama
lalu apakah aku muslim
sudah jadi saleh? di kepalaku
tumbuh peci, jemariku mengulang
ulang biji tasbih. rambut berselimut
aurat tak lagi terbaca
sepanjang bulan yang selalu
bercahaya
dari malam hingga fajar. dari pagi
sampai petang dikaruniai
apakah aku yang terpilih
berjalan dalam barisan
orang-orang pilihan?
aku mengenakan pakaian ini
di keramaian, namun tak sampai
ke hatiku
aku tak henti mengeja
setiap mengaji
mengumpulkan kalimat
para aulia,
ya Allah.
Puisi: Pakaian
Karya: Isbedy Stiawan ZS