Anak-Anak Wadas Kelir
(– Heru Kurniawan)
Biarkan kami menjadi
anak-anak wadas kelir
biarkan kami memiliki
masa kanak-kanak, mahir
menggambar dunia
dengan kata-kata
dengan warna-warna
memandang cakrawala
kami bermain layangan
cita-cita mengangkasa
kami bermain drama
hidup tidaklah berpura-pura
(anak-anak wadas kelir
keras dalam belajar
kelir dalam bersyair
biarkan mereka merdeka
belajar bermain
bermain belajar
agar kelak mereka
tidak jadi orangtua
yang kekanak-kanakan)
Rumah Kreatif Wadas Kelir
Purwokerto, 16 Juli 2014
Puisi: Anak-anak Wadas Kelir
Karya: Abdul Wachid B. S.