Puisi: Arus (Karya Nirwan Dewanto)
Puisi: Arus
Karya: Nirwan Dewanto
Arus
Kau mengarus dari hulu hati
seperti sungai pertama di bumi.
Aku perenang buta di tepianmu
membentur batu majal kasihmu.
Wajahmu terjatuh ke wajahku
seperti riam menghidupi batu.
Dan putih riam seperti sisa bara
mencari sekam sayang ke laut raya.
Lubukku adalah cermin pertama -
di mana wajahmu menggapai luka
di mana belati mencari tajamnya
di mana sungai melepas putihnya.
Kau menjauh dari hulu hati
seperti sungai terakhir di bumi.
Aku rajin menuntunmu ke laut raya
padahal kau lesap di padang sabana.
Sumber: Sungai-Sungai dalam Dirimu (2018)
Puisi: Arus
Karya: Nirwan Dewanto
Biodata Nirwan Dewanto:
- Nirwan Dewanto lahir pada tanggal 28 September 1961 di Surabaya, Jawa Timur, Indonesia.