Puisi: Orasi Provokator (Karya Ijoel Anderline)

Puisi: Orasi Provokator Karya: Ijoel Anderline
Orasi Provokator


Perangai insan jelatang pikiran kotor...
Melanggang tanpa dosa menebar teror...
Berorasi, ucapan sarat mengompor...
Merangsang amarah, mengangkat pamor...

Berkoar menyulut benci, memicu onar...
Buta mata hati sirik menggelontar...
Hilang etika dengki membakar...
Dendam kesumat semakin mengakar...

Merendahkan membutakan kebenaran...
Meremehkan mencari pembenaran...
Mengumbar dusta menutupi kesalahan...
Menghasut, cari simpati sarat kebohongan...

Lantang bersuara licik memprovokasi...
Kritik sana sini lupa intropeksi diri...
Moral budaya di tebas tak perduli...
Demi nafsu ambisi menguasai...


"Puisi: Orasi Provokator"
Puisi: Orasi Provokator
Karya: Ijoel Anderline

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Dua Daya Motivator berbicara tentang memberdayakan rakyat. Koruptor berbicara tentang memperdayakan rakyat.Sumber: Puisi Mbeling (200…
  • Pintu Lewat pintu berpijak langkah yang mesra Selagi hati ceria dan harapan terbuka Tapi bila hati gundah dan merana Kututupkan ia, lalu kupalang tengah. …
  • Kembang Setengah JalanMejaku hendak dihiasi,Kembang jauh dari gunung.Kaupetik sekarangan kembang,Jauh jalan panas hari,Bunga layu setengah jalan.Sumber: Gamelan Jiwa (1960)Ana…
  • Laut Berdiri aku di tepi pantai Memandang lepas ke tengah laut Ombak pulang, memecah berderai Keribaan pasir rindu berpaut. Ombak datang bergulung-gulung Balik kembali k…
  • Kupu-Kupu Kaca Sehabis meninggalkan jejak kemarau lama lalu kupu-kupu menjadi kaca Aku makin mengerti keluh bumi ini Malam menjadi jalan dan mencari pemilik diri J…
  • Bayangan Ah, kaulah itu yang menunggui aku Bila di sampingku masih menyala lampu Kawan setia, tapi sia-sia tiada daya bila lampu padam ia pun sirna.1956Sum…
© 2025 Sepenuhnya. All rights reserved.